Minggu, 14 Juni 2009

Diposting oleh alom_doank

Terkadang jari-jari kita tidak tertahankan untuk tidak memencet jerawat. Memang jerawat sangat mengganggu, namun bila mengeluarkan jerawat secara paksa akan berakibat buruk bagi kulit.

Pengaruh buruk bagi kulit bila memencet jerawat di antaranya:

1. Kulit akan terinfeksi yang memiliki efek buruk untuk pori-pori.

2. Memencet jerawat berakibat jerawat akan semakin menyebar. Hal ini karena akan mempengaruhi aliran darah sehingga bakteri malah makin menyebar.

3. Jerawat yang dipencet akan menyebabkan nyeri pada kulit wajah. Bukan hanya terasa nyeri di bagian permukaan kulit, efek nyeri juga sampai kedalam kulit wajah karena pertumbuhan jerawat terdapat di dalam kulit.

4. Memencet jerawat akan menimbulkan bekas berupa noda hitam pada wajah yang sulit dihilangkan.

Pakai masker di kulit wajah secara rutin dengan bahan alami untuk menghilangkan jerawat. Misalnya masker wajah dengan putih telur. Terapkan di wajah, diamkan selama 10-15 menit, lalu bilas dengan air hangat. Putih telur akan mengeringkan
jerawat selain itu wajah akan semakin kencang dengan masker putih telur.

0 komentar:

Posting Komentar